Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian Klimatologi Serta Perbedaan Cuaca Dan Iklim

Klimatologi adalah ilmu yang membahas dan menerangkan tentang iklim, bagaimana itu dapat berbeda pada suatu tempat dengan tempat lainya. Hal yang sangat erat hubungannya dengan ilmu ini adalah ilmu cuaca, di mana cuaca dan iklim merupakan salah satu komponen ekosistem alam sehingga kehidupan manusia,hewan,dan tumbuh-tumbuhan tidak terlepas dari pengaruh atmosfer dengan segala prosesnya.

Cuaca

Perbedaan pengertian antara cuaca dan iklim dapat dikemukakan sebagai berikut :
  1. Cuaca adalah keadaan atau kelakuan atmosfer pada waktu tertentu yang sifatnya berubah-ubah dari waktu ke waktu.
  2. Iklim adalah rata-rata keadaan cuaca dalam jangka waktu yang cukup lama , minimal 30 tahun , yang sifatnya tetap.
Klimatologi tidak terlepas dari meteorologi, sehingga kadang-kadang meteorologi di anggap sama denga klimatologi . Meteorologi atau ilmu cuaca menekankan pada proses fisika yang terjadi di atmosfer. misalnya hujan,angin,dan suhu.

Untuk memahami sifat iklim, di mana iklim dinyatakan sebagai rata-rata keadaan cuaca dalam jangka waktu yang cukup lama, diperlukan kegiatan penelitian lebih banyak lebih dari sekedar kumpulan data statistik yang mungkin diliputi oleh perkataan "rata-rata" dia atas. Data statistik memang penting, akan tetapi hanya merupakan bahan mentah dengan pengertian harus mendapatkan pengolahan lebih lanjut agar benar-benar dapat mendekati pengertian yang sebenarnya. Pengertian yang demikian ini hanya akan timbul dari penyelidikan yang teliti terhadap data tersebut, yang selanjutnya dari perumusan hipotesis dapat menerangkan hasil pengamatan . Selanjutnya mengadakan pengujian terhadap hipotesis tadi dengan menyelidiki kembali data-data lama dan mengumpulkan data baru. Semuanya merupaka suatu pemeriksaan ekperimental dalam suatu rangkaian yang terus-menerus. Pada akhirnya akan timbul suatu gambaran yang memadai yang memadai yang berlainan dari kumpulan angka belaka.

Nah itulah sedikit pembahasan tentang Pengertian Klimatologi Serta Perbedaan Cuaca Dan Iklim yang sempat saya bagikan kepada anda , semoga saja materi ini berguna dalam membantu keperluan akademik anda, Jika anda ingin melihat materi lainnya silahkan . Saya mengucapkan terima kasih banyak atas kunjungan anda di blog sederhana ini, jangan lupa untuk membagikan materi ini ke teman atau kerabat terdekat anda dengan melalui social media yang kalian miliki karena secara aotomatis materi ini akan tersimpan didalam beranda anda.

----Selamat Mencatat----

Post a Comment for "Pengertian Klimatologi Serta Perbedaan Cuaca Dan Iklim"